Headlines News :
Home » » UIN SUSKA Riau Jajaki Investor untuk Fakultas Kedokteran

UIN SUSKA Riau Jajaki Investor untuk Fakultas Kedokteran

Written By Admin on Jumat, 17 Agustus 2012 | Jumat, Agustus 17, 2012

logo lambang baru uin suska riau
Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim atau yang sering disebut UIN SUSKA Riau terus mematangkan rencana pendirian Fakultas Kedokteran. Seperti diwacanakan Rektor Prof. Dr. H. M. Nazir,. MA, 2013 UIN sudah akan membuka pendaftaran calon mahasiswa kedokteran dan pada 2014 perkuliahan sudah mulai berjalan.

Rabu (15/8) UIN SUSKA Riau menerima calon investor properti dari Grup Aryaduta yang mulai menjajaki rencana ambisius Universitas Islam Negeri satu-satunya di Sumatera ini.

‘’Hanya penjajakan awal, mereka ingin melihat-lihat kondisi kampus kita. Ini kesempatan kita untuk presentasi ringan memperkenalkan rencana kita ke depannya kepada mereka,’’ ungkap H. M. Nazir saat dikonfirmasi wartawan Kamis (16/7) kemarin. Rektor mengungkapkan, ke depannya akan ada pertemuan lanjutan terkait pertemuan awal ini.

Namun ini menurut Rektor, tergantung pada ketertarikan calon investor. Sejauh ini menurutnya perwakilan Grup Aryaduta ini menanggapi positif tawaran UIN SUSKA Riau.

‘’Rencana pendirian Fakultas Kedokteran tetap jalan di luar pertemuan ini, hubungan kemitraan ini juga kemungkinan akan berlanjut ke pertemuan selanjutnya. Keinginan kita untuk awal ini membangun rumah sakit dulu di kampus ini,’’ ungkap Rektor.

Saat ini UIN SUSKA Riau sedang gencar-gencarnya membangun fisik kampus, baik itu penambahan berbagai bidang keilmuan baru, berbagai fasilitas penunjang perkuliahan terus digesa. 

Sumber : riaupos.co
Share this article :

4 komentar:

  1. ok..uin hidup terus ya dan berjaya

    WWW.BLOGMNC.BLOGSPOT.COM

    BalasHapus
  2. semoga uin suska riau makin maju dan bertambah baik

    buat teman2 uin-suska-riau salam dari Didah admin Wisata Jawa Barat dan Kawah Putih

    BalasHapus
  3. Jaya terus UIN Suska Riau..
    yang terpenting bagi kita semua saat ini, mahasiswa, pegawai dan semua masyarakat kampus harus menjaga dan merawat semua fasilitas yg ada..

    BalasHapus
  4. Assalamualaikum..mhn info anak kami kapan wisudanya..atas nama muhammad hafidz bp 2014..makasi

    BalasHapus

Asal Pengunjung

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. UIN SUSKA Riau - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template