Headlines News :
Home » » Dari MoU, Kuliah Umum, hingga Silaturahmi ke Pemkab Tembilahan

Dari MoU, Kuliah Umum, hingga Silaturahmi ke Pemkab Tembilahan

Written By Admin on Kamis, 12 Juli 2012 | Kamis, Juli 12, 2012

Setelah bulan lalu perwakilan pihak Universitas Islam Indragiri (Unisi) Tembilahan berkunjung ke UIN Suska Riau, dan mengundang untuk datang ke Tembilahan, akhirnya Senin (11/7/2012) pukul 14.00 WIB, giliran rombongan UIN Suska Riau berangkat menuju Tembilahan dengan menggunakan Bus Kampus.

Setelah menempuh perjalanan darat lebih kurang sekitar sepuluh jam dari Pekanbaru, akhirnya Selasa (12/72012) pukul 01.00 WIB dinihari rombongan UIN Suska Riau yang dipimpim langsung Rektor UIN Suska Riau Prof Dr HM Nazir Karim sampai di negeri Seribu Jembatan, Tembilahan.

Esoknya, pagi-pagi rombongan sudah bersiap-siap menuju Gedung Serba Guna Engku Kelana, yang terletak di jantung kota Tembilahan. Meski diwarnai gerimis pagi itu, namum ribuan mahasiswa, sivitas akademika dan Rektor Unisi Prof Dr H Sufyan Hamim, SH MSi tampak telah berhimpun menunggu kedatangan rombongan.

Setelah mendapat sambutan hangat dan elu-eluan, akhirnya tepat pukul 8.30 WIB, rangkaian acara pun digelar. Acara diawali dengan penandatangan memorandum of understanding (MoU) antara UIN Suska Riau dengan Unisi. Ada beberapa poin yang disepakati dalam perjanjian kerja sama tersebut. Antara lain, tentang kesepakatan pemakaan laboratorium UIN Suska Riau oleh mahasiswa Unisi, pengadaan dosen dan dosen pembimbing serta kerjasama dalam penelitian, seminar dan workshop.

Sufyan dalam sambutannya berharap agar kerjasama ini bisa segera diwujudkan dalam kesepakatan yang lebih konkret. Karena di usia Unisi yang saat ini memasuki lima tahun, kerjasama-kerjasama sangat dibutuhkan demi perbaikan dan kemajuan di masa depan.

Untuk itu, saat ini Unisi memang tengah giat-giatnya melakukan kerjasama, dengan berbagai perguruan tinggi, baik dalam maupun luar negeri. ”Dan kita berharap, agar kerjasama-kerjasama yang ada tidak hanya seremonial dan dokumen di atas kertas” ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut, Rektor Unisi juga memaparkan tentang kemajuan-kemajuan Unisi dalam beberapa tahun terakhir. Dimana jumlah mahasiswa Unisi saat ini sudah mencapai 6.000 mahasiswa. ”Khusus untuk tahun ini, Unisi menargetkan penerimaan mahasiswa sebanyak 1.000 orang” papar Sufyan.

Disamping itu, Unisi dibantu Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir saat ini juga tengah membangun gedung-gedung perkantoran dan perkuliahan. ”Insyaallah dalam beberapa tahun ke depan kita akan memiliki gedung-gedung representatif,” ungkap Guru Besar dari UIR tersebut.

Pada kesempatan itu, Rektor Unisi juga memamparkan tentang rencana strategis serta tujuan dan visi misi Unisi ke depan. Intinya Unisi dan UIN Suska Riau memiliki tujuan dan visi misi yang sejalan.

Sementara itu Rektor UIN Suska Riau Prof Dr HM Nazir dalam sambutannya mengatakan, sangat setuju agar kerjasama ini bisa segera direalisasikan. ”Selama ini kita berkomitmen tidak akan melakukan MoU kalau tidak ada realisasinya,” ungkap Nazir.

Ia menambahkan, UIN Suska Riau pada dasarnya menyambut baik gagasan pimpinan dan sivitas Unisi, untuk sama-sama maju melalui kesepakatan-kesepakatan kerjasama. Apalagi UIN Suska Riau dan Unisi berada dalam satu payung, yakni Islam.

Pada kesempatan tersebut Rektor UIN Suska Riau juga membeberkan bagaimana kerasnya perjuangan untuk perbaikan. Perubahan dari IAIN menjadi UIN, hingga akhirnya membuahkan kemajuan-kemajuan yang menggembirakan. ”Dulu semasa IAIN mahasiswa kita hanya 5.000 orang, namun setelah berubah ke UIN mahasiswa kita saat ini mencapai 22.000 orang,” ujar Nazir.

Umat Islam Akan Maju dengan Saidah dan Ibadah

Usai acara penandatanganan MoU, Rektor UIN Suska Riau Prof Dr HM Nazir kemudian di daulat untuk menyampaikan kuliah umum di hadapan ribuan mahasiswa Unisi yang hadir memenuhi ruangan, dengan tema ”NU dan Pergerakan Islam”.

Acara itu pun disambut antusias oleh para mahasiswa. Mereka tampak serius dan larut mendengarkan gagasan-gagasan yang disampaikan Rektor UIN Suska Riau yang juga mantan Ketua ICMI Korwil Riau tersebut. Bahkan ketika Rektor UIN Suska Riau menantang mereka dengan melontarkan pertanyaan apakah mereka siap membawa umat Islam Indonesia memimpin dunia? secara serempak dan gegap gempita mereka menjawab: Siap!!!

Menurut Nazir, dijajahnya Indonesia oleh bangsa asing di masa lalu, dikarenkan masih lemahnya bangsa kita saat itu. Untuk itu, terbentuknya organisasi gerakan Islam seperti NU, Muhammadiyah dan organisasi-organisasi lainnya di masa lalu, sebagai bentuk kebangkitan kekuatan bangsa dan umat Islam khususnya.

Kini, lanjut Nazir, meskipun Indonesia telah merdeka secara fisik, namun secara non fisik kita masih dijajah. Imperialisme bangsa asing terhadap budaya bangsa kita masih terjadi. Untuk itu mahasiswa Indonesia harus bangkit melawan. ”Sudah saatnya umat Islam yang merupakan muslim terbesar di dunia, mengambil alih dan memimpin dunia,” ungkap Nazir berapi-api yang disambut tepuk tangan mahasiswa.

Nazir juga menegaskan, mahasiswa Islam harus memiliki mental pejuang. Pada kesempatan tersebut, ia juga sempat berbagi pengalaman tentang perjuangan hidupnya yang berasal dari kampung, yang dulunya berprofesi sebagai penyadap karet. ”Pengalaman ini perlu saya ceritakan, agar anda sekalian bisa lebih hebat dari pada saya” ungkapnya.

Selain mental pejuang, bekal penting lainnya yang diperlukan adalah saidah (menguasai-Red) dan ibadah. Saidah di sini tak lain menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi. Kalau bangsa Barat hanya mempunyai saidah hingga akhirnya kebablasan, bangsa kita harus memilki keduanya. ”Di sinilah letaknya integrasi ilmu dan agama,” ujar Nazir. Kuliah umum kemudian ditutup dengan sesi tanya jawab yang disambut antusias mahasiswa.

Usai kuliah umum, perjalanan kemudian dilanjutkan dengan melakukan kunjungan silaturahmi ke Pemkab Indragiri Hilir. Perwakilan rombongan UIN Suska Riau yang terdiri dari Rektor, Kabag Kerjasama Dra Hj Syarifah MM dan Direktur PSD Drs Syafarudin MA, serta direktur Media Center Amri Syarif disambut Sekda Inhil H Alimudin RM MP.

Dalam perbincangan yang penuh kehangatan dan keakraban tersebut, Rektor UIN Suska Riau mengungkapkan tentang rencana pembukaan Fakultas Kedokteran. Pemkab Inhil melalui Sekda menyatakan sangat menyambut baik rencana tersebut, dan menyatakan siap mendukung. (*)

Penulis: Suardi
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Asal Pengunjung

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. UIN SUSKA Riau - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template